ainahisbah

------------------------------USAHA KERIPIK NENAS AINAHISBAH------------------------------

Sabtu, 19 Desember 2015

Cara mengoreng keripik buah nenas

Proses selanjutnya adalah mendinginkan buah pada Freezer sebelum dilakukan penggorengan agar hasilnya bisa baik. Pada waktu proses penggorengan dibutuhkan sekali alat penggorengan khusus buah buahan atau dinamakan Vacuum Friying.
Memang mesin penggoreng buah buahan dikenal cukup tinggi harganya dan juga apabila dilakukan dengan sistim penggorengan biasa atau tradisionil maka hasil dari kripik nanas akan hitam atau meleleh seperti jeli. Hal tersebut disebabkan karena kandungan glukose pada buah buahan sangat tinggi karena itu suhu temperatur tidak boleh terlalu tinggi ketika menggorengnya.
Pada penggorengan biasa cenderung suhu bisa tinggi hingga 100 derajat celcius bahkan lebih, dengan kondisi suhu kerja yang tinggi itu masih belum cukup untuk menghilangkan kadar air dalam buah, dan apabila hal tersebut diteruskan ketika proses menggoreng, maka hasil produksi kripik nanas akan gosong.
Dengan menggunakan alat Vacuum Friying suhu temperatur bisa diatur agar tidak terlalu tinggi dan selalu stabil ketika proses dilakukan, pada proses pemanasan pada mesin kripik buah tidak boleh lebih dari 85 derajat celcius agar hasilnya tidak gosong. Di dalam mesin ketika menggoreng buah, kandungan air dihisap keluar dari buah melalui mekanisme yang ada pada mesin penggoreng kripik buah tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar